Pelatihan Pembelajaran Qur’an Berbasis IPTEK di TPA Alternatif Karanglo Sokowaten
Pelatihan Pembelajaran Qur’an Berbasis IPTEK di TPA Alternatif Karanglo Sokowaten
DOI:
https://doi.org/10.33292/mayadani.v4i2.146Keywords:
IPTEK, Pembelajaran Iqra, Taman Pembelajaran Al-QuranAbstract
Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) Alternatif Karanglo merupakan TPA Alternatif yang lebih banyak menerapkan metode sorogan dalam pembelajaran Qur’an untuk anak-anak binaannya. Dengan metode sorogan yang monoton para santri sering merasa bosan dan ramai sendiri ketika pelajaran di TPA. Sebagai solusi untuk menangani permasalahan tersebut perlu diadakan pelatihan pembelajaran dengan memanfaatkan IPTEK agar santri TPA dapat merasakan pembelajaran dengan lebih efektif dan menyenangkan. Pemanfaatan IPTEK dalam pembelajaran di TPA Alternatif Karanglo dilaksanakan untuk memberikan fariasi baru dalam pembelajaran. Dalam hal ini teknologi dapat dimanfaatkan untuk memudahkan dan memperkaya pengajar dalam membuat metode pembelajaran. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bekal ilmu pengetahuan dan teknologi di Taman Pengajaran al-Qur’an. Usaha ini digunakan sebagai media untuk memfasilitasi santri untuk memaksimalkan panca indranya agar terlibat semua dalam proses pembelajaran. Peserta penerapan pembelajaran berbasis IPTEK ini adalah seluruh santri di TPA Alternatif sekaligus para ustadzahnya. Pemberian materi dimulai dari pengenalan IPTEK secara umum kepada pengajar di TPA Alternatif Karanglo kemudian bagaimana praktek penerapannya dalam pembelajaran. Materi diakhiri dengan memberikan tugas mandiri bagi pengajar TPA untuk membuat dan mengembangkan sendiri pembelajaran Qur’an berbasis IPTEK di TPA Alternatif Karanglo. Melalui pelatihan ini pengajar TPA dapat memiliki keterampilan penggunaan IPTEK dalam pembelajaran agar lebih berfariasi di TPA.
Downloads
References
Aruna, Alby, Laila Inayah, Mohamad Firzon Ainur Roziqin, and Abdul Rahman Prasetyo. 2021. “Rancang Desain Media Pembelajaran Berbasis Game Sejarah Perjalanan Jendral Soedirman Dalam Perang Gerilya Kabupaten Pacitan.” Jurnal Basicedu 5 (5). https://doi.org/10.31004/basicedu.v5i5.1450.
Budiman, Haris. 2017. “Peran Teknologi Informasi Dan Komunikasi Dalam Pendidikan.” Jurnal Pendidikan Islam VIII: 75–83.
Falikah, Tri Yaumil. 2022. “Penerapan Metode SAL (Student Active Learning) Berbasis IPTEK Dalam Pembelajaran Di TPA Alternatif Karanglo Sokowaten,” no. November: 587–93.
Hidayat, Arif Rachman, Ahdi Imawan Hamdi, Inggried Alivia Damayati, Nadhira Arsya Diva, and Mir’atun Nur Arifah. 2021. “Perancangan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Aplikasi Sebagai Pengembangan Kegiatan Tpa Di Masa Pandemi Covid-19.” At-Thullab : Jurnal Mahasiswa Studi Islam 3 (1): 684–92. https://doi.org/10.20885/tullab.vol3.iss1.art11.
Jamun, Yohannes. Marryono. 2018. “Dampak Teknologi Terhadap Pendidikan.” Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan Missio 1: 48–52.
Lestari, Sudarsri. 2018. “Peran Teknologi Dalam Pendidikan Di Era Globalisasi.” Jurnal Pendidikan Agama Islam 2: 94–100.
Mulyani, Fitri, and Nur Haliza. 2021. “Analisis Perkembangan Ilmu Pengetahuan Dan Teknologi (Iptek) Dalam Pendidikan.” Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK) 3 (1): 101–9. https://doi.org/10.31004/jpdk.v3i1.1432.
Ningsih, Yuslaili, and Hariyono Rakhmad. 2016. “Peningkatan Minat Belajar Bahasa Inggris Bagi Siswa MTS. Raudlatul Ulum Kecamatan Panti Kabupaten Jember Melalui Pengembangan Media Pembelajaran Video Conversation.” J-Dinamika : Jurnal Pengabdian Masyarakat 1 (1). https://doi.org/10.25047/j-dinamika.v1i1.130.
Nurjayanti, Desi, Adriani Rahma Pudyaningtyas, and Nurul Kusuma Dewi. 2020. “Penerapan Program Taman Pendidikan Alquran (Tpa) Untuk Anak Usia Dini.” Kumara Cendekia 8 (2): 183. https://doi.org/10.20961/kc.v8i2.34631.
Rosiyanti, Hastri, Viarti Eminita, and Riski Riski. 2020. “Desain Media Pembelajaran Geometri Ruang Berbasis Powtoon.” FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika Dan Matematika 6 (1).
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
Citation Check
License
Copyright (c) 2023 Tri Yaumil Falikah, Qaem Aulassyahied, Safika Maranti

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.








